TIKET INDONESIA VS ARGENTINA RESMI DIJUAL

 


ALENIAsatu - Ketum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erik Tohir menggelar konferensi pers pada Senin (29/5) untuk mengumumkan harga tiket pertandingan 19 Juni antara Timnas Indonesia (Timnas) dan Timnas Argentina.

Kirimkan tulisan anda ke ALENIAsatu melalui email redaksi kami redaksialeniasatu@gmail.com dengan menyertakan riwayat hidup singkat berfoto dan nomor telepon yang bisa dihubungi. ALENIAsatu terbuka untuk umum.

Eric menjelaskan, penjualan tiket akan dilakukan mulai 5-7 Juni melalui situs PSSI dan tiket.com.

“Yang pasti, kami akan mulai menjual tiket ini secara eksklusif untuk pemegang kartu BRI pada 5 Juni. Kemudian pada 6 dan 7 Juni akan ada public sale untuk semua metode pembayaran,” kata Erick Thohir.

BACABarcelona Vs Mallorca Diakhiri dengan Air Mata Perpisahan Busquets dan Alba

Tiket pertandingan timnas Indonesia vs Argentina terbagi dalam empat kategori seperti di bawah ini:

 - Kategori 3: Rp 600.000

- Kategori 2: Rp 1,2 juta

- Kategori 1: Rp 2,5 juta

- VIP Barat-Timur: Rp 4,25 juta

“Kami layani sepak bola Indonesia dengan harga yang menguntungkan, sudah termasuk pajak dan harga jasa,” ujarnya lagi.

BACAMANCHESTER UNITED Bangkit Bersama Erik ten Hag

Diketahui, timnas Argentina akan menantang timnas Indonesia dalam rangka matchday FIFA. Perlu dicatat bahwa FIFA Matchday adalah acara pertandingan persahabatan bersifat uji coba resmi yang diselenggarakan oleh FIFA untuk negara-negara yang terdaftar sebagai anggota. Agenda matchday FIFA digunakan sebagai insentif terbaik bagi negara-negara anggota FIFA untuk mendapatkan poin.

Jika timnas kita dapat memanfaatkan uji coba FIFA Matchday dengan baik, pasti akan sangat membantu tim nasional sepakbola Indonesia untuk mendapatkan poin dan meningkatkan peringkat FIFA.

Selain Indonesia, timnas asuhan Lionel Scaloni juga disebut akan bertanding di Beijing, China pada 15 Juni 2023.@

Illustrasi by Wikimedia Commons




Posting Komentar untuk "TIKET INDONESIA VS ARGENTINA RESMI DIJUAL"